Maomao Thai Tea Kudus, Teh Thailand yang Nyegerin

By 05:58 , ,

Maomao thai tea
IG : maomaothaiteakudus

สวัสดีครับ
Sawatdii-krab

Salamnya ala-ala Thailand dulu, Rakuser. Hehe. Kenapa kali ini saya pakai salam ala Thailand? Tentunya apa yang akan saya bahas kali ini adalah minuman khas Thailand, yakni thai tea. Sebenarnya saya sudah cukup lama, kurang lebih satu tahun yang lalu pengen sekali nyobain thai tea. Itu gara-gara teman di grup Bahasa Thailand pamer kalau minum thai tea. Saya coba cari penjualnya di Kudus, belum ada. Makin iri, dipamerin temen yang datang ke Festival Songkran yang ada di Jakarta. Hmmmm.

Akhirnya setelah tahu ada thai tea di Kudus, langsung beli... Apalagi tahu harganya lebih murah dari yang di Jakarta sana. Tadi (10/03/2018) sepulang kerja, saya mampir ke salah satu penjual thai tea di Kudus, yaitu Maomao Thai Tea Kudus. Ya, sebenarnya ada beberapa penjual thai tea di Kudus sekarang, tapi sementara cobain yang ini dulu aja.

Alamat

Maomao Thai Tea Kudus berada di sebelah Warung Pecel Sarmi yang terkenal seantero Kudus. Ancer-ancernya adalah dari Perempatan Bejagan ke timur, ketemu jembatan kecil, maju dikit, penjualnya ada di kiri jalan bersebelahan (bahkan satu lokasi) dengan Pecel Sarmi. Gampang banget dicarilah. Ya, menurut saya, lokasi yang cukup strategis karena dekat dengan beberapa sekolah seperti SMK Wisudha Karya Kudus, SMK Kristen Nusantara Kudus, MA Hasyim Asy'ari, dan SMA N 1 Kudus.

Maomao thai tea
Maomao Thai Tea


Menu

Hampir sama dengan penjual thai tea lainnya, Maomao Thai Tea Kudus punya berbagai macam pilihan sajian thai tea, mulai dai yang original tanpa campuran apa pun, yang hanya dibandrol 4.000 sampai rasa lain yang bervariasi. Harganya pun beragam, pilih sesuai kesukaan kamu.


  • Fresh Thai Tea
  • Thai Tea
  • Gree Thai Tea
  • Thai Coffee
  • Thai Choco
  • Caramel Coffee
  • Vanilla Coffe
  • Hazelnut Coffee

cara membuat thai tea
IG : maomaothaiteakudus

Varian rasa di atas bisa disajikan dengan ukuran medium atau besar, tentu harganya pun berbeda. Bisa pula disajikan dengan panas atau dingin. Pokoknya kamu bisa pilih sesuai kesukaanmu.

Kalau saya sendiri tadi pilih thai tea, karena saya ingin merasakan rasa asli racikan thai tea. Tentunya racikannya sudah ditambahkan krimer, susu evaporasi dan susu kental manis, serta gula, sama seperti thai tea pada umunya. Kalau pengen thai tea yang benar-benar original, bisa pesan Fresh Thai Tea, karena belum dicampur dengan bahan lain.

FYI thai tea itu pakai teh khusus, biasanya disebut juga teh hitam karena kalau sudah diseduh warnanya hitam pekat. Tapi setelah diberi campuran, akan berwarna oranye kecokelatan. Namun ada pula yang green tea. Kalau pengen bikin sendiri bisa beli teh hitam atau green tea di super market terdekat. Kemasannya warna merah.
thai tea kudus
Maomao Thai Tea Kudus Nyegerin

Awalnya saat melihat racikannya saya sempat was-was, takut rasanya akan kemanisan, karena susu kental manisnya cukup banyak, belum ditambah dengan krimer dan gula. Saya khawatir akan menghilangkan rasa tehnya. Namun setelah saya coba, ternyata rasanya semimbang. Enak banget. Saya pesan dingin, dan diminum di cuaca yang terik, jadi nyegerin banget. Teh dan susu kental manisnya seimbang, tidak ada yang mendominasi. Manisnya pun pas, tidak terlalu manis seperti dugaan awal saya. Enak pokoknya.

Setelah habis, kok saya pengen lagi ya... Lain kali, saya pengen nyoba ke penjual lain, kalau tidak, akan pesan yang original biar bisa merasakan Teh Thailand asli. Penasaran?

Khop khun-krap

You Might Also Like

0 comments

Bagaimana Menurut Anda? Yuk share pendapat Anda tentang ini...

IBX5A3DC96D052E7